Tuesday, 20 March 2018

Cukup Program Pendidikan Profesi 1 Tahun ditambah Pendidikan Karakter Kami Siap Mengabdi di Tanah Air ikuti Jejak Puluhan Alumni yang sudah Bekerja dan Mengajar Secara Profesional di Tanah Air

Cukup Program Pendidikan Profesi 1 Tahun ditambah Pendidikan Karakter Kami Siap Mengabdi di Tanah Air ikuti Jejak Puluhan Alumni yang sudah Bekerja dan Mengajar Secara Profesional di Tanah Air.

Selamat Dan Sukses Wisuda Progam Pendidikan Profesi 1 Tahun Pendidikan Guru Anak Usia Dini Angkatan 18 Pada  Minggu 4 Februari  2018 Bertempat di Kampus LPPI BRAWIJAYA TSUEN WAN IBU YATI sebanyak 28 Wisudawati menjalani Wisuda dengan tertib,hikmat dan lancar.

Dalam amanatnya Ibu Yati,S,Pd.Tak hanya memberikan ucapan selamat atas capaian yang telah diraih wisudawati yang notabene adalah BMIHK yang memanfaatkan waktu libur untuk lanjut Pendidikan dan mengisi sela jam istirahat dirumah majikan untuk belajar dan mengejarkan tugas kuliah,sungguh suatu prestasi dan kebanggaan tersendiri tentunya.Tetapi Beliau juga menyampaikan kepada Wisudawati pada siang hari itu agar segera pulang ke Tanah Air apabila sudah finish kontrak dan mengikuti jejak puluhan alumni yang sudah bekerja dan mengajar serta mendirikan PAUD,Bimbel,dan Kelompok Bermain sendiri.

Serta diharapkan mereka juga mampu menjadi penyuluh pendidikan dan semakin peduli sosial bagi saudara sesama Buruh Migran di Hong Kong pada khususnya dan sesama warganegara Indonesia pada umumnya dimanapun berada yang belum paham jenjang pendidikan yang benar dan mampu menginggatkan kepada mereka  bahwa  Pendidikan Guru itu memerlukan pembentukan karakter bukan sekedar teori dan materi.

Selain pendidikan yang berjenjang ,SD , SMP, SMA baru kuliah profesi Tempat belajar dan jenjang pendidikan yang benar serta Guru pembimbing yang total mencurahkan pikiran dan hatinya untuk anak didik kunci sukses lulusan yang dihasilkan oleh lembaga Dan hal ini sudah dibuktikan oleh puluhan alumni LPPI BRAWIJAYA- TSUEN WAN - IBU YATI Nomer telpon dan  WA sekolah +852 9517 3921.

Mahasiswa PGPAUD Angkatan 17 mendapatkan kepercayaan dari lembaga untuk bertindak sebagai Panitia Acara Wisuda sekaligus Regu Paduan Suara.Setiap keluarga besar Wanita Peduli diharapkan Aktif sebagai panitia,pengurus kelas ,regu paduan suara ataupun menjadi Volunteer dari event yang ada karena merupakan bagian dari  pembentukan karakter diri menjadi profesional yang siap untuk terjun ke masyarakat nantinya.

Acara Wisuda kemudian dilanjutkan dengan Kegiatan Pentas Seni dari Keluarga besar Wanita Peduli Tsuen Wan yang menampilkan atraksi seni dan budaya dari berbagai daerah di Indonesia dengan kreasi kostum make up dan panggung adalah murni karya dari Para Mahasiswa LPPI BRAWIJAYA dan Keluarga besar Wanita Peduli TSUEN WAN Asuhan Ibu Yati,S,Pd.

Sekali lagi selamat dan sukses kepada seluruh Wisudawati PGPAUD Angakatan 18,semoga Ilmunya bermanfaat dan penuh keberkahan,diberikan kemudahan dari ALLAH Subhanahu wa ta`alla  disetiap langkah pengabdian kepada masyarakat,Agama,dan Negara Indonesia nantinya. AAMIIN.

Terima kasih kepada seluruh Volunteer dan Keluarga Besar Wanita Peduli atas partisipasi dan sumbangsih nyata pikiran dan tenaga nya sehingga Acara dapat berjalan dengan baik dan lancar.Jazakumulloh khayran katsiro.Aamiin

Sampai jumpa di event Wanita Peduli Tsuen Wan berikutnya.

Kontak Person Wanita Peduli WhatsApp +852 9517 3921

(Amini.D)



No comments:

Post a Comment